Jangan sesali satu haripun dalam hidupmu. Kenanglah hari baik yg telah berimu kebahagiaan, hari buruk yg berimu pengalaman....... n_n Kadang Tuhan memberi cobaan yg berat dalam hidupmu, karena Dia mempersiapkan dirimu menerima sesuatu yg baik di masa depanmu

Sabtu, 14 Januari 2012

Spec Ops: The Line… Bersama Delta Force “Membersihkan” Dubai


Photobucket
Seperti yang sempat kami bahas sebelumnya, seri Spec Ops terbaru, yaitu The Line bakal mengadaptasi novel pendek karangan Joseph Conrad, Heart of Darkness. Novel tersebut juga sudah diadaptasi ke film layar lebar,Apocalypse Now. Film epic bertema perang dengan setting selama perang Voetnam, dan sudah dirilis tahun 1979 silam. Selain itu, juga diangkat sebagai drama opera (dipentaskan di Royal Opera House, London).
The Line sendiri akan dirilis Musim Panas 2012 ini, atau sekitar kuartal kedua 2012untuk PC, Xbox 360, dan PS3. Kemudian karena setting-nya di Dubai, serta mengisahkan kehancuran wilayah tersebut karena perang dan kekuatan alam, belum juga selesai game yang dikembangkan menggunakan engine Unreal 3 ini sudah dilarang peredarannya oleh pemerintah Uni Emirat Arab.
Photobucket
Karena diadaptasi dari novel pendek Heart of Darkness, The Line tidak akan melanjutkan jalan cerita dari seri sebelumnya, dan seperti yang sudah saya katakan diatas, di game ini kamu akan berperan sebagai kapten Martin Walker. Ceritanya beberapa minggu yang lalu (menurut cerita dalam gamenya lho ya!)  Dubai tiba-tiba saja diserang oleh badai pasir yang misterius. Orang-orang kaya, dan para penduduk pun mulai diungsikan. Tapi Kolonel John Konrad dan peleton dibawah pimpinannya (peleton 33) menolak untuk mengungsi. Mereka bersikeras tinggal di Dubai untuk melindungi para penduduk sipil.
Alhasil hubungan dengan Kolonel Konrad pun terputus, dan sang Kolonel beserta peletonnya dianggap menghilang. Untungnya setelah beberapa minggu, sebuah sinyal sos yang samar-samar terpancar dari dalam Dubai. Menduga sebagai sinyal darurat dari Kolonel Konrad, pihak militer menugaskan kapten Martin beserta tim Delta Force untuk menyelamatkan sang kolonel. Tapi kenyataan yang dijumpai oleh kapten Martin benar-benar diluar dugaan.
Game ini bakal menuntutmu membuat banyak pilihan moral...
Secara garis besar gameplay dari The Line sendiri bisa dibilang standard, lengkap dengan kemampuan untuk melakukan cover dan juga berbagai macam senjata yang semakin beragam seiring dengan jalannya permainan.
Yang menjadikan The Line berbeda dari game third person shooter lainnya adalah kemampuan untuk memberikan perintah ke rekan satu tim. Nantinya kamu akan ditemani oleh dua orang anggota Delta Force.
Cover juga berperan penting dalam sebuah third-person shooter...
Yang menjadikan The Line berbeda dari game third person shooter lainnya adalah kemampuan untuk memberikan perintah ke rekan satu tim. Nantinya kamu akan ditemani oleh dua orang anggota Delta Force.Selain harus menghadapi musuh, nantinya kamu juga harus menghadapi badai pasir misterius yang masih saja mengamuk di kota Dubai. Asiknya, badai pasir ini bersifat random, jadi lokasi dan kapan terjadinya akan berubah-ubah tiap kali kamu memainkannya. Selain menghalangi pandangan. badai pasir juga bisa membunuhmu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar