Game yang satu ini memang sangat patut diacungi jempol untuk segi kebrutalan FPS-nya. Penampilan visual yang memukau, gameplay yang sangat memuaskan, serta tingkat kecerdasan musuh dan AI yang tidak terlalu bodoh sampai membuat kamu frustasi, membuat game ini cukup adiktif, terutama saat menjalankan side-mission dan multiplayernya. Yang membuat game ini men-jadi semakin menarik adalah environtment atau lingkungan sekitar yang ada di dalam game sangat mendukung suasana FPS yang menegangkan. Seperti suasana ruang bawah tanah yang detil atau kejutan-kejutan dari AI musuh yang cukup mendadak. Kamu juga dapat melakukan kustomisasi pada senjatamu sendiri dan meng-upgradenya menjadi sebuah senjata yang mematikan.
Lebih seru lagi bila kamu mencoba memainkan multiplayer-nya dan memilih opsi Road Rage, dimana dalam permainan ini kamu akan berlomba-lomba bersama ketiga pemain lainnya dengan mengendarai kendaraan dan membunuh pemain lain untuk menjadi yang nomor satu.
Sedangkan opsi yang lain, yaitu Legend of the Wasteland sebenarnya tidak berbeda dengan single player karena ceritanya sama saja, namun dalam mode ini kamu bisa bermain dengan satu temanmu yang lain untuk menyelesaikan story. Dari segi single playernya sendiri, sebenarnya game ini bisa membuatmu bertahan cukup lama, namun apabila kamu merupakan pemain FPS yang juga menyukai game dengan story yang bagus, maka jangan terlalu berharap untuk menemukan hal tersebut di dalam RAGE, mengapa bisa begitu? Akan Athira jelaskan di halaman berikutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar