Jangan sesali satu haripun dalam hidupmu. Kenanglah hari baik yg telah berimu kebahagiaan, hari buruk yg berimu pengalaman....... n_n Kadang Tuhan memberi cobaan yg berat dalam hidupmu, karena Dia mempersiapkan dirimu menerima sesuatu yg baik di masa depanmu

Minggu, 15 Januari 2012

Berlari Bersama Motorola MOTOACTV… Untuk Menyusul Sony Ericsson LiveView!


Android makin merajalela saja. Sampai ke pergelangan tangan bisa saja kamu dapati sebuah Android. Kamu yang mungkin beruntung mendapatkan versi terbatas Xperia Active yang dipaket bersama aksesoris khusus Billabong – dan memang ditujukan untuk aktivitas outdoor, di dalamnya juga ada bonus Sony Ericsson LiveView, jam tangan stylish bersistem operasi Android. Dan kali ini Motorola mengikuti jejak Sony Ericsson tersebut.
Xperia Active edisi Billabong ini juga menarik lho... Tahan debu air, sayang layarnya kecil!
Inilah MOTOACTV, yang sudah mulai dijual di UK per hari ini, 1 Desember, dengan harga on £249.99 ($390). Banderol yang tinggi, apalagi jika dibandingkan LiveView-nya Sony Ericsson yang saat ini sudah di diskon hingga menjadi £25 saja (dari £45.99) atau sekitar Rp. 300 ribuan saja. Jadi apa istimewanya MOTOACTV?
MOTOACTV,,,, mengajak kita untuk aktif bergerak?
Seperti LiveView, MOTOACTV sama-sama jam tangan yang menjalankan Android. Keseluruhan fungsinya pun sama seperti LiveView, membantumu dalam mengatur ritme gerak tubuh, alias pelatih pribadi selama kamu beraktivitas, memantau semua sesi pergerakanmu. Berapa banyak kamu berlari, berapa besar kalori sudah terbakar, dll, dengan cara memantaunya melalui built-in GPS dan sensor accelerometer. Nah itu dia, yang membuat mahal, dan absen dari LiveView yang memang harus di pairing dengan Droid lain untuk mendapatkan fungsi GPS. LiveView bisa dikatakan sebatas layar yang menunjukkan hasil dari latihanmu, serta membantu sebagai layar kedua ketika Droid utamamu tersimpan dengan nyaman di dalam kantong.
Dengan fungsi yang lebih lengkap dibandingkan LiveView-nya Sony Ericsson.
Selain itu, MOTOACTV juga didukung dengan fasilitas music player untuk menjagamu tetap terhibur di tengah aktivitas melelahkan. Untuk mendengarkan musiknya, kamu bisa pasangkan headset berkabel atau yang praktis, dengan Bluetooth headset. MOTOACTV pun juga dibuat ramah, bisa berteman dengan ponsel ber-bluetooth, serta membantu menangani panggilan masuk, sehingga kamu cukup menjawabnya melalui jam tersebut, atau juga cukup membaca pesan melalui layarnya tanpa harus mengeluarkan Droid-Droid mahal itu dari balik saku kemeja/celana.
Aksesoris yang sudah disiapkan oleh Motorola...
Untuk mengeksekusi berbagai fungsi tersebut, MOTOACTV dibekali layar sentuh berukuran 1.6-inch, yang dilapisi Gorilla Glass agar tahan goresan, juga dibalut dengan material tahan debu dan air, mempertegas jika sudah siap diajak “berpeluh-basah.” Jam Android ini juga cukup lega memory internalnya, karena disediakan 8GB internal memory untuk koleksi music, selain juga ada modul radio FM. Sementara baterainya diklaim mampu membuatnya bertahan hingga lima jam selama menemanimu berolahraga di luar ruangan (GPS-ya aktif men, butuh tenaga ekstra!), sepuluh jam dalam ruangan, dan nyaris dua minggu jika hanya kamu biarkan di atas meja kamar. Motorola pun juga menyiapkan beberapa paket aksesoris training pack berharga £39.99, berisi pengait lengan, sepeda, serta charger dinding. Hmm… cocok nih buat yang hobi nggowes!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar